Bagi anda calon pengantin atau yang baru atau yang baru saja menikah. Seandainya anda dulu pernah berkenalan dengan orang kaya, tampan, dan sabar akan tetapi dia bukan jodoh anda. Maka tetaplah berpendapat bahwa jodoh saya adalah seseorang yang yang baru akad nikah ini dan bukan seseorang kenalan anda dahulu . Bagaimanapun rupanya dan bagaimanapun sikapnya terimalah dengan lapang dada. Pada kenyataanya sudah terjadi akad nikah. Itulah jodoh pemberian Yang Maha Kuasa. Pelan tapi pasti anda akan hidup bahagia. Apabila dalam hati anda ada penyesalan tentang jodoh. Kenapa dulu tidak memilih si A atau si B, malah dengan yang ini? Jika dalam hati anda ada penyesalan seperti itu maka pada saat itulah syaitan maupun jin memasuki ruang hati anda. Niscaya anda akan terus mendapat bisikkan yang selalu menjadi masalah. Maka waspadai suara-suara dalam hati anda (untuk pria atau wanita).
